Block
Label
- Tugas TIK (1)
Assalamualaiakum.. halo sy mila . sekarang sy duduk di kelas 3 SMAN Madani Palu.
Arsip Blog
followers
About Smadani
Rumah Adat Sou Raja,Sulawesi Tengah
Rumah adat atau rumah tradisional khas Sulawesi Tengah adalah Souraja,
yakni bangunan rumah tradisional yang merupakan tempat tinggal para
bangsawan. Souraja juga sering disebut Banua Mbaso atau rumah besar
yakni rumah kediaman tidak resmi dari manggan atau raja beserta
keluarga-keluarganya.
Meskipun demikian sebagian besar rumah rakyat serupa dengan Souraja, hanya bentuk dan ukurannya sedikit berbeda dengan yang dimiliki para pembesar atau bangsawan. Bangunan ini berbentuk rumah panggung yang ditunjang sejumlah tiang kayu balok persegi empat dari kayu tertentu yang memiliki kualitas yang baik serta tahan lama.
Bagian Atap Souraja berbentuk piramide segitiga, bagian depan dan belakang atapnya ditutup dengan papan yang dihiasi dengan ukiran dengan motif yang sangat khas dan disebut panapiri, pada ujung bubungan depan dan belakang terdapat mahkota berukir disebut bangko-bangko.
Bagian yang paling mencolok dan unik dari desain bangunan ini adalah bagian depan dimana terdapat teras yang cukup besar, ditambah bagian teras tambahan yang sedikit menjorok kedepan, dan anak tangga dari dua sisi kiri dan kanan sebagai akses utama memasuki bangunan ini.
Desain Souraja sangat khas dan artistic, terbuat dari kayu-kayu pilihan, dengan hiasan kaligrafi disekelilingnya, serta tambahan struktur seperti bangko dan lainnya. Yang melambangkan keramahan, kemuliaan dan kesejahteraan penghuninya.
History of Madani
Pada awal berdirinya, sekolah ini bernama SMA Negeri Model terpadu madani yang sebagai inisiator pendirinya adalah Bpk. Prof. Drs. H. Aminudin Ponulele, M.Si (Selaku Gubernur Sulteng Pada Saat itu) dan yang kedua Ibu Dra. Hj. Uhra Lamarauna, M.Si (Selaku Kepala Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulteng saat itu). Dibangun tahun 2004 dan diresmikan tahun tgl 18 agustus thn 2005 , sekaligus dilaksanakannya penerimaan siswa baru yang pertama. Kondisi murid pada tahun pertama berjumlah 18 orang. SMAN Madani mendapatkan pembiayaan dari APBD Tkt I, serta pembinaan dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Daerah Propinsi Sul-Teng.
Pada awal berdirinya sekolah ini dipimpin oleh Bpk. Drs. Zulkifli Radjamuda, M.Ed sebagai pelaksana harian, tahun 2007 ditunjuk Drs. H. Ibrahim Janat, M.Pd sebagai kepala sekolah SMA Negeri Model Terpadu Madani Palu yang baru. Berbagai macam prestasi yang dihasilkan oleh SMAN Madani pada saat itu, prestasi yang didapat baik dari skala Provinsi, Nasional sampai dengan Internasional.
Di bawah pimpinan Bapak Drs. H. Ibrahim Janat, M.Pd pada tahun ajaran 2010/2011 SMA Negeri Model Terpadu Madani Palu mendapat kepercayaan dari Direktorat Pendidikan mejadii RSBI (Rintisan Sekolah Bertaraf internasional) .
Sejak saat itu pergantian pimpinan sekolah dapat diurutkan sebagai berikut :
- Tahun 2005-2007 dipimpin oleh Bapak Drs. Zulkifli Radjamuda, M.Ed (pelaksana harian)
- Tahun 2007-2011 dipimpin oleh Bapak Drs. H. Ibrahim Janat, M.Pd,
- Tahun 2011-2012 dipimpin oleh Bapak Drs. Zulkifli Radjamuda, M.Ed (pelaksana harian)
- Tahun 2012 dipimpin oleh Bapak Anas Syakir, M.Pd, sampai sekarang